MP Bandar Lampung - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung menuturkan adanya banjir di rajabasa akibat kecilnya gorong-gorong yang berada di dekat area pembangunan living plaza jalan ZA. Pagar Alam, Rajabasa, Bandar Lampung.
Hal itu disampaikan Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana saat melakukan Konferensi Pers bersama awak media, Selasa (1/3/2022).
"Kita bicara masalah penampungan ini merupakan keterbatasan kita. itu mengapa banjir, karena lorong sungainya itu kecil tidak sesuai dengan badan sungai," ujar Eva.
Terkait masalah itu, Eva mengatakan, pihaknya sudah menyampaikan keluh kesah masyarakat kepada pemerintah pusat dan pihak pusat akan segera memperbaiki.
"Kita sudah bicarakan kebalai, Insya Allah bulan maret ini akan diperbaiki. Mudah-mudahan setelah di perbaiki jalan air itu akan lebih baik," kata dia.
Tidak memiliki kanal debit air juga menjadi salah satu faktor penyebab banjir di Bandar Lampung, Eva mengatakan, pihaknya sedang merancang pembuatan kanal debit air dan melakukan perbaikan drainase agar dapat mengurangi tingkat kebanjiran.
"Kita sudah memikirkan namun tempatnya yang belum ada, hingga saat ini kita masih mencari solusi dan mencari tanah yang bisa kita jadikan kanal debit air di Kota Bandar Lampung," jelasnya.
"Untuk drainase akan kita bikin ke sungai atau ke laut. Kalau ini bisa kita lakukan, kedepan untuk tingkat penurunan banjir akan sangat berkurang," pungkasnya. (NR)