Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

PJ Bupati M Iqbal Alisyahbana Buka Assesment Seleksi Terbuka JPT Dilingkungan Pemkab OKU

Sabtu, 07 Desember 2024 | Sabtu, Desember 07, 2024 WIB Last Updated 2024-12-06T22:31:43Z

 


MP OKU (Sumsel) -- Penjabat (PJ) Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) M Iqbal Alisyahbana SSTP MM menghadiri sekaligus membuka secara langsung uji kompetensi/Assesment seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama dilingkungan Pemkab OKU yang digelar di Gedung Assesment center Polda Sumsel pada Jum'at (6/12/2024).


Assesment JPT pada Dinas PU Perkim ini diikuti oleh 5 orang peserta yang telah dinyatakan lolos pada seleksi Administrasi yakni Ir. Hendri Eka Putra, S.P., M.Si. Ir Muzaim Aliansyah. ST.,M.Si. Solihin. S.I.P., S.T., M.T. Ir Iwarman S.T., M.Eng dan Burhanudin Lubis. S.T. 


Kegiatan itu dihadiri Assesor SDM Kepolisian Madya TK III SSDM Polri Kombes Pol Wiraga Dimastama SIK MSi, Karo SDM Polda Sumsel Kombes Pol Sudrajad Hariwibowo SIK MSi, Kabagbinkar Ro SDM Polda Sumsel AKBP Dili Yanto SIK SH MH dan Kasubbagkompeten Bagbinkar Ro SDM Polda Sumsel Kompol Aan Sumardi SE MM, Assesor SDM Kepolisian Muda TK 1 SSDM Polri Kompol I Kadek Vemil SE SIK MH CPHR.


Kemudian turut hadir mendampingi PJ Bupati OKU M Iqbal Alisyahbana, Sekda OKU Darmawan Irianto, Kepala BKPSDM OKU Mirdaili SSTP MSi dan Asisten III Setda OKU H Romson Fitri SH MH. 


"Saya atas nama Pemkab OKU dan atas nama pribadi mengucapkan terimakasih kepada Polri khususnya kepada tim Assesor dari Mabes Polri dan Polda Sumsel atas kerjasama yang terjalin dengan baik selama ini dalam pelaksanaan Assesment seleksi terbuka jabatan dilingkungan Pemkab OKU," katq PJ Bupati OKU M Iqbal Alisyahbana saat menyampaikan sambutannya. 


Diterangkan Iqbal, Dasar kegiatan ini adalah Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 15 Tahun 2019 tentang Tata Cara Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Secara Terbuka di Lingkungan Instansi Pemerintah


Kegiatan Seleksi ini lanjutnya telah mendapatkan Rekomendasi dari KASN berdasarkan Surat Wakil Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara Nomor : B-2033/JP.00.00/06/2024 tanggal 25 Juni 2024 Hal Rekomendasi Rencana Seleksi Terbuka JPT Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten OKU.


"Seleksi terbuka JPT ini juga telah mendapatkan Persetujuan Menteri Dalam Negeri berdasarkan Surat Menteri Dalam Negeri Nomor : 100.2.2.6/8475/OTDA tanggal 23 Oktober 2024 Hal Persetujuan Pelaksanaan Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten OKU," terangnya. 


Dikatakan Iqbal Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama yang dilaksanakan Seleksi Terbuka, yaitu Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, Pejabat definitif pada PU Perkim Mutasi ke Jabatan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang TMT 26 April 2024. "Kemudian jabatan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan yang Pejabat definitif Pensiun TMT 1 Oktober 2024," sebutnya. 


Ditambahkan Iqbal Jumlah peserta yang melamar pada jabatan Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman sebanyak 5orang, dan peserta yang melamar pada jabatan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan sebanyak 2 orang.


"Untuk seleksi jabatan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan ditunda pelaksanaanya dikarenakan peserta yang mendaftar hanya 2 orang dan tidak memenuhi persyaratan jumlah peserta," tukasnya.


Iqbal berharap para peserta dapat mengikuti seleksi ini dengan sungguh-sungguh serta berkomitmen untuk kemajuan Kabupaten OKU. 


"Saya juga berharap kiranya Tim Assesor dari Mabes Polri dapat objektif dalam melakukan penilaian terhadap para peserta sehingga nantinya dapat terpilih pejabat sesuai dengan kompetensi jabatan yang dibutuhkan, dan untuk peserta kiranya dapat mengikuti kegiatan ini dengan dengan sungguh-sungguh," tandasnya. (Romlan)

×
Berita Terbaru Update