MP Tubaba – Pencuri mulai beraksi di rumah masyarakat berinisial IC di Tiyuh Penumangan Baru Kecamatan Tulang Bawang Tengah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) di malam hari ketika waktu istirahat.
Saat ditanyai masyarakat yang hampir jadi korban pencurian berinisial IC mengatakan, bahwa malam ini ada pencuri merusak kunci jendela rumah.
“Pada waktu kejadian tersebut, saya masih main hp di tempat tidur, mendengar ada suara dibelakang rumah dapur saya sampai kedua kali, saya bangun sudah melihat pintu dapur terbuka lebar,” ungkapnya. Selasa, (11/3/2025) Pukul 02:35 Wib.
Lanjutnya, “Saya bertanya-tanya, kok pintu ini terbuka, sepertinya tadi sudah terkunci, sambil saya melangkah keluar mengambil kayu bakar,” jelasnya.
“Ketika itu langsung muncul sesosok manusia yang langsung lari dan saya berteriak, Maliiiing,” katanya.
Kemudian saat ditanyakan terkait kerugian ia menjelaskan, “Alhamdulillah, kendaraan motor saya belum sempat diambil mereka (Pencuri), hanya kunci jendela saya rusak akibat pencuri tersebut,” pungkasnya.
Ia juga mengingatkan kepada Masyarakat Tubaba khususnya Tiyuh Penumangan Baru dan sekitarnya, harus waspada sebelum tidur cek semua pintu dan jendela ketika ingin istirahat. (Kod/Tim)